Kunker Baperpemda Wajo
Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra menyerahkan cinderamata kepada Ketua Bapemperda DPRD Wajo, Junaidi Muhammad saat berkunjung di Gowa. -foto/humas-

GOWA—–Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Wajo melakukan kunjungan studi komparasi di Kabupaten Gowa, Jum’at (28/7) pagi.

Kunjungan yang dipimpin oleh Ketua Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) DPRD Wajo, Junaidi Muhammad ini diterima langsung oleh Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Pemkab Gowa, H Marzuki di Baruga Krg Pattingalloang, Kantor Bupati Gowa.

Junadi menjelaskan, kunjungan studi komparasi anggota Bapemperda DPRD Kabupaten Wajo ke Pemkab Gowa untuk mendapatkan referensi dan pembanding baik dari aspek regulasi maupun implementasi terhadap Pelaksanaan Pemberian Penghargaan Lingkup Pemkab Gowa.

“Kami berharap dapat saling berbagi pengalaman dan informasi dalam penyempurnaan naskah Rancangan Peraturan Daerah yang tengah kami godok di Wajo,” jelas Junaidi yang hadir bersama lima orang anggota DPRD Wajo yang terdiri d,ari anggota Komisi I, II dan III.

Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Pemkab Gowa, Marzuki menjelaskan, pemberian penghargaan di Gowa berlangsung pada momen-momen tertentu seperti resepsi kenegaraan dan Peringatan Hari Jadi Kabupaten Gowa.

“Pemkab Gowa memberikan beberapa penghargaan berupa piagam penghargaan, biaya ibadah umroh dan pin emas yang diberikan sesuai dengan kemampuan APBD
Sebagai motivasi kerja atau reward bagi para pimpinan SKPD untuk lebih menunjukkan kinerja yang maksimal. Contohnya pelunasan PBB harus tercapai 100 persen sebelum 17 Agustus bagi para camat,” terang Marzuki.

Kedua pemerintah daerah ini mengisi kunjungan dengan diskusi dan tanya jawab yang turut dihadiri Asisten Bidang Ekonomi Pembangunan Pemkab, Mappasomba, Kepala Badan Pendapatan Daerah Kabupaten Gowa, H Ismail Madjid dan Kepala Bagian Pemerintahan dan Otonomi Daerah Setkab Gowa, M Basir. (*)

Leave comment

Your email address will not be published. Required fields are marked with *.

12 + = 21