SUNGGUMINASA—– Bupati Gowa, H. Ichsan Yasin Limpo bersama Ketua DPRD Gowa, H. Anshar Usman menerima kunjungan anggota DPRD Kab Sijunjung Sumatera Barat. Rombongan yang berjumlah 27orang dipimpin Wakil Bupati Mukslis Anwar dan Ketua DPRD, Mukhlis R, diterima di Baruga Karaeng Patinggaloang (20/9). Turut hadir mendampingi penerimaan ini anggota DPRD dan pimpinan SKPD Gowa.

Pemerintah daerah Gowa dikenal memiliki komitmen dan inovasi dalam pelaksanaan pendidikan. Wajib belajar 12 tahun dengan pendidikan gratis menjadi magnet kunjungan berbagai daerah untuk menimbah ilmunya langsung ke Gowa.
“Kami tertarik dengan pendidikan gratis yang dimiliki Gowa berharap kedatangan kami bisa mendapatkan pengetahuan dan sharing pengalaman,” jelas Wakil Bupati Sijunjung. Bidang pertanian, pengembangan UKM dan penanggulangan bencana sekaligus menjadi bidang yang akan dipelajari di Kabupaten ini.

Ichsan Yasin Limpo menjelaskan bahwa alasan utama pelaksanaan pendidikan gratis di Gowa guna mengurangi beban masyarakat Gowa. “Menurut survey salah satu biaya tinggi yang harus dikeluarkan adalah biaya pendidikan,” ujar orang nomor satu di Gowa. “Pendidikan merupakan hak asasi semua warga, biaya pendidikan yang tinggi tidak dapat dijadikan sebagai alasan mereka tidak merasakan bangku sekolah,”jelasnya.

“Pertanian di Gowa tiap tahunnya mengalami peningkatan sekitar 9% pertahunnya,” ungkap Bupati Gowa. Peningkatan ini didukung dengan dikembangkannya teknologi IFAT berbasis organik yang mengurangi biaya produksi pertanian namun meningkatkan produtivitas. Teknologi ini tidak menggunakan banyak air, saprodi dan pupuk yang lebig sedikit dibandingkan cara konvensional.

Kunjungan diakhiri dengan serah terima cindra mata oleh Bupati dan ketua DPRD Gowa berupa plakat, kamus bahasa Makassar dan mimuman khas Gowa markisa.(*)

Leave comment

Your email address will not be published. Required fields are marked with *.

80 − = 77