Sekda Buka Musda Muhammadiyah XIV di Gowa
SUNGGUMINASA—–Sekretaris Daerah Kabupaten Gowa, H Muchlis membuka secara resmi Musyawarah Daerah XIV Muhammadiyah dan Aisyiyah Kabupaten Gowa yang berlangsung di Gedung Haji Bate, Sabtu (5/3) pagi.
Pembukaan Musyawarah Daerah yang diikuti sebanyak 470 orang peserta dari 21 pimpinan cabang se-Kabupaten Gowa ini dihadiri Dandim 1409, Letkol Inf Willy Brodus Yos Rohadi, Kapolres Gowa, AKBP Rio Indra Lesmana serta beberapa Pimpinan SKPD Lingkup Pemkab Gowa.
Selain itu, turut pula hadiri para petinggi Muhammadiyah dan Aisyiyah seperti Pimpinan Muhammadiyah Wilayah Sulsel, Prof H Ambo Asse, Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Gowa, H M Nashir Wahab, anggota DPD RI, AM Iqbal Parewangi dan Ketua Pimpinan Wilayah aisyiyah Sulsel, Nurhayati Azis.
Sekda Gowa, H Muchlis dalam sambutannya mengatakan, Musyawarah Daerah ke XIV Muhammadiyah dan Aisyiyah Kabupaten Gowa yang dilaksanakan pada saat ini dimaksudkan untuk kesinambungan organisasi sekaligus memilih pengurus serta merumuskan dan menyusun program kerja yang strategis dan mengarah pada pencapaian harapan penegakan syariat Islam secara kaffah namun penuh toleransi antara para pemeluk agama dan pemerinta karena negara kita ini adalah negara yang berasaskan Pancasila.
“Saya menghimbau kepada seluruh komponen masyarakat Gowa, khususnya keluarga besar Muhammadiyah dan Aisyiyah Kabupaten Gowa agar menjadi pelopor dan motivator serta teladan yang baik bagi masyarakat di lingkungannya sebagaimana keteladanan yang dicontohkan oleh Nabi Muhammad SAW didalam memimpin agama dan negara,” tambah Muchlis ketika membuka kegiatan ini.
Bahkan, Sekda juga berharap agar organisasi Muhammadiyah Kabupaten Gowa dapat ikut berkontribusi membangun Kabupaten Gowa agar menjadi lebih sejahtera di masa yang akan datang. (*)