Pembukaan MTQ Ke-42 Tingkat Kab Gowa
Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan menyerahkan piala bergilar MTQ Ke-42 tingkat Kabupaten Gowa kepada Kecamatan Pattalassang sebagai tuan rumah kegiatan ini. -foto/humas-

PATTALASSANG—-Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Ke-42 Tingkat Kabupaten Gowa dibuka secara resmi oleh Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan YL. Pembukaan berlangsung di Lapangan Kecamatan Pattallassang, Kabupaten Gowa, Jum’at malam (15/4).

Adnan mendukung penuh kegiatan keagamaan yang berlangsung di daerah ini. “Kegiatan seperti ini merupakan bentuk pembinaan generasi muda Islam yang meningkatkan kompetensi di bidang Qurani. MTQ tidak sekedar perlombaan namun ada nilai-nilai penghayatan, pendalaman dan aplikasi yang diharapkan tumbuh dalam diri generasi muda,” jelas Bupati Gowa ini.

Lebih lanjut Adnan menjelaskan kalau kegiatan religi seperti ini untuk semakin membumikan Alquran sehingga dapat menciptakan masyarakat yang religius dan beretika.

MTQ Ke-42 ini sekaligus sebagai ajang seleksi menanti lahirnya qari dan qariah serta penghapal Alquran yang akan menjadi duta Kabupaten Gowa di ajang MTQ tingkat Provinsi Sulsel pada Mei mendatang di Kabupaten Barru.

Bupati termuda di Kawasan Timur Indonesia ini juga menekankan bahwa fokus pemerintahannya akan mempertahankan pendidikan dan keagaaman. “Fokus kami di pemerintahan yang baru ini tetap pada pendidikan dan keagamaan. Kami ingin menciptakan Sumber Daya Manusia yang berlandaskan imam dan taqwa. Sebagai bukti kecintaan kepada Allah SWT sehingga Gowa tetap aman, kondusif dan makin sejahtera, ” jelasnya di hadapan jajaran Muspida dan Kanwil Kantor Kementrian Agama Prov Sulsel yang  turut hadir dalam pembukaan ini.

Konsistensi Pemkab Gowa dapat dilihat dengan adanya Perda pemberantasan buta aksara yang secara konsisten di terapkan di Gowa. Selain itu, program pencerahan qalbu Jum’at ibadah pengganti Jum’at olahraga sebagai satu-satunya daerah yang memiliki program seperti ini.

Acara yang diawali dengan devile 18 rombongan  kecamatan  sebagai peserta MTQ akan memperlombakan 7 cabang. Jenis perlombaan yaitu; tilawah quran, hifzil quran, tafsir quran, fahmil quran, syarhil quran, khathil quran, dan musabaqah maqalah yang akan berlangsung hingga 20 April mendatang.

Dalam pembukaan ini sekaligus dilakukan pelantikan dewan juri yang diketuai oleh H Firdaus. Serta penyerahan piala bergilir dari Juara bertahan MTQ sebelumnya Kec Pattallassang (*)

Leave comment

Your email address will not be published. Required fields are marked with *.

36 + = 40