Bupati dan Wabup Gowa Turun Langsung Pantau Pembersihan Masjid Syekh Yusuf
Pembersihan Masjid Agung
Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan dan Wakil Bupati Gowa, H Abd Rauf Malaganni meninjau langsung pembersihan Masjid Agung Syekh Yusuf. -foto/humas-

GOWA—–1 Ramadan baru akan ditetapkan pemerintah, Jumat (26/5/2017) malam. Namun berbagai persiapan sudah dilakukan menyambut bulan suci umat Muslim tersebut.

Di Kabupaten Gowa, pembersihan atas Masjid Agung Syekh Yusuf, yang tahun ini direnovasi juga dilakukan. Meskipun proses renovasi baru rampung sekira 60 persen, namun masjid kebanggaan masyarakat Gowa ini tetap akan digunakan di bulan Ramadan.

Proses pembersihan di dalam masjid pun sudah dilakukan tiga hari terakhir. Usai Salat Jumat, Bupati Gowa dan Wakil Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan dan Abdul Rauf Malaganni Kr Kio, serta Ketua DPRD, Anzar Zaenal Bate, bahkan memimpin langsung proses pembersihan di dalam masjid.

Adnan terlihat mengarahkan langsung masyarakat dan pegawai yang turun untuk membantu proses pembersihan. Pemkab Gowa juga menurunkan personil pemadam kebakaran untuk menyiram lantai.

Pada awal renovasi masjid ini, Adnan memang menjanjikan akan mulai bisa digunakan di awal Ramadan. Meskipun, ia juga memastikan proses renovasi baru akan rampung akhir tahun ini. (*)

Leave comment

Your email address will not be published. Required fields are marked with *.

41 − 40 =