Wabup Terima Tim Verifikasi Nasional Kabupaten Sehat
Kabupaten Sehat
Wakil Bupati Gowa, H Abd Rauf Malaganni bersama Ketua TP PKK Kabupaten Gowa terima Tim Penilai Kabupaten Sehat. -foto/humas-

SUNGGUMINASA——–Wakil Bupati Gowa, Abd Rauf Malaganni bersama Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Gowa, yang juga Ketua Forum Kabupaten Sehat, Priskha Paramita menerima kunjungan Tim Verifikasi Nasional di Baruga Karaeng Galesong, Selasa (10/10).

Kunjungan Tim Verifikasi Nasional Kabupaten ini dipimpin langsung oleh KetuaTim Kabupaten Sehat Nasional, Trisno Subarkah bersama Tim Pembina Provinsi Sulsel, yang turut pula dihadiri Para Pimpinan SKPD Lingkup Pemerintah Kabupaten Gowa.

Abd Rauf dalam sambutannya mengatakan, Pencapaian kabupaten sehat merupakan suatu proses yang berjalan terus menerus untuk menciptakan dan meningkatkan kualitas lingkungan baik fisik, sosial, budaya serta mengembangkan ekonomi masyarakat melalui potensi-potensi masyarakat yang ada.

“Hal inilah yang menjadi acuan sehingga pemerintah Kabupaten Gowa mengambil bagian dalam penyelenggaraan kabupaten sehat, karena sejalan dengan Visi pemerintah saat ini,” jelasnya

Untuk tahun ini, lanjut Wabup, “Kami (pemerintah) menambah dua tatanan penilaian lagi yaitu, Tatanan Ketahanan Pangan, dan Gizi Sehat serta Tatanan Tertib Lalulintas dan Pelayanan Transportasi yang sebelumnya pada tahun 2015 lalu hanya berorientasi pada tiga tatanan dan telah membuahkan hasil berupa penghargaan Swasti Saba Padapa dari Pemerintah Pusat, dan diharapkan tahun ini dapat meraih penghargaan lagi ,” ungkapnya dihadapan Tim Verifikasi Nasional.

Sebelum melakukan peninjauan di dua kecamatan, yakni Kecamatan Tinggimoncong dan Somba Opu, Trisno Subarkah menjelaskan bahwa tim pembina pusat ini akan bekerja maksimal untuk merampungkan verifikasi serta evaluasi.

“Untuk Kabupaten Gowa sudah lolos ke tahap verifikasi penilain,
dari 26 Provinsi, ada 173 kab /kota yang memasukkan dokumen, dan yang lolos tahap verifikasi pertama ada 78 kab/kota, sementara tahap kedua 70 kab/kota termasuk Kabupaten Gowa didalamnya, dan ada 25 kab/kota sedang masuk pembinaan Provinsi yang artinya belum bisa ikut Verifikasi Wiwerda ,” katanya.(*)

Leave comment

Your email address will not be published. Required fields are marked with *.

× 3 = 15