SUNGGUMINASA —— Peranan dai dalam masyarakat sangat besar,dai tidak hanya berperan mengajak masyarakat ke jalan yang sesuai ajaran agama namun sekaligus menjadi tauladan dalam kehidupan masyarakat. Tuntutan dan peranan ini sehingga perlu dipersiapkan Sumber Daya Manusia dai yang memiliki kompetensi dan professional.

Kabupaten Gowa menjadi salah satu daerah yang senantiasa melaksanakan orientasi dan pembekalan dai secara rutin dari tahun ke tahun. Namun di tahun 2011 dilakukan perubahan teknis, jika sebelumnya orientasu dilakukan secara massal menghadirkan sekitar 233 orang dari berbagai desa dan kelurahan namun mulai tahun ini hingga lima tahun ke depan dilakukan secara bertahap dan setiap tahapan diikuti sebanyak 50 orang.

Pembukaan orientasi dai tahun 2011 dilaksanakan di Gedung Serbaguna Adi Jaya, Senin (27/6). Wakil Bupati Gowa, H Abd Razak Bajidu membuka kegiatan ini

Para dai yang berjumlah 50 oranng akan dibekali oleh nara sumber yang ahli dalam bidang dakwah yang bersal dari provinsi Sulawesi Selatan maupun dari Jakarta. Kehadiran para narasmber dengan tujuan para dai di Kab Gowa memiliki kompetensi lebih maju dan professional dari daerah lain.

Wakil Bupati Gowa sangat mengharapkan para dai kelak menjadi pemikir, cendikiawan muslim yang dapat membantu pemda dan masyarakat mensukseskan berbagai program dan kegiatan pembangunan yang sedang dilaksanakan di Kab Gowa.(*)

Leave comment

Your email address will not be published. Required fields are marked with *.

× 8 = 24