Adnan Harap Gowa Kembali Raih Swasti Saba Wistara pada Penilaian Kabupaten Sehat

– Lakukan Pemaparan Virtual di Verifikasi Lanjutan

HUMASGOWA—–Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan berharap Kabupaten Gowa kembali meraih penghargaan Kabupaten/Kota Sehat (KKS) Tingkat Nasional Tahun 2023 Kategori Swasti Saba Wistara.

Hal ini diungkapkan saat dirinya melakukan pemaparan verifikasi lanjutan penilaian KKS dihadapan tim verifikator secara virtual di Baruga Karaeng Galesong, Kantor Bupati Gowa, Rabu (2/8).

Ia mengatakan Pemerintah Kabupaten Gowa telah meraih penghargaan ini sejak tahun 2015, dengan penilaian di tahun 2013-2014, hingga di tahun 2021 kemarin mampu meraih Swasti Saba Wistara yang merupakan kategori tertinggi dalam KKS, bahkan kedua kalinya diraih oleh Kabupaten Gowa.

“Tahun ini Pemerintah Kabupaten Gowa kembali mengikuti penilaian KKS dan berhasil sampai di tahap verifikasi lanjutan ini. Dimana untuk tahun 2023 dengan tahun penilaian 2021-2022 menyelenggarakan sembilan tatanan yang diharapkan mampu meraih Swasti Saba Wistara yang ketiga kalinya,” ungkapnya.

Adapun sembilan tatanan yang merupakan penilaian yang terbagi dalam beberapa indikator yakni tatanan kehidupan masyarakat sehat mandiri (28 indikator), tatanan pemukiman dan fasilitas umum (26 indikator), tatanan satuan pendidikan (11 indikator), tatanan pasar (12 indikator), tatanan pariwisata (13 indikator), tatanan transportasi (16 indikator), tatanan perkantoran dan perindustrian (14 indikator), tatanan perlindungan sosial (19 indikator) dan tatanan pencegahan dan penanganan bencana (11 indikator).

“Seluruh tatanan ini berhasil diselenggarakan pemerintah kabupaten Gowa yang disertai dengan dokumen pendukung yang diberikan. Hal ini dapat dilihat dari adanya peningkatan capaian indikator pokok jika dibandingkan dengan capaian tahun sebelumnya dan pada tahun 2021-2022 dari sembilan tatanan, delapan tatanan memenuhi target 100 persen dalam pencapaian indikator pokoknya,” sebutnya.

Lebih lanjut, dalam paparannya Adnan menjelaskan, dalam penyelenggaraan KKS beberapa keberhasilan telah diraih oleh pemerintah Kabupaten Gowa salah satunya meningkatnya kolaborasi antar sektor dalam mendukung pelaksanaan penyelenggaraan Kabupaten Sehat di Kabupaten Gowa dan meningkatnya kesadaran masyarakat dalam penerapan perilaku hidup bersih dan sehat baik di lingkungan keluarga, sekolah sehingga terwujud derajat kesehatan yang komprehensif.

“KKS ini juga meningkatkan kualitas kesehatan dan lingkungan yang berpengaruh terhadap derajat kesehatan masyarakat yang ditandai dengan peningkatan angka harapan hidup di Kabupaten Gowa,” jelas orang nomor satu di Gowa ini.

Olehnya ia berharap dengan pemaparan yang dilakukan ini dapat mengantarkan Kabupaten Gowa kembali meraih Swasti Saba Wistara ketiga kalinya.

Sementara Tim Verifikator KKS Pusat, Asep Suryakusumah mengatakan pihaknya melakukan verifikasi berdasarkan dokumen yang dikirimkan oleh Pemerintah Kabupaten Gowa sesuai dengan tatanan dan indikator didalamnya.

“Kabupaten Gowa sudah dua kali meraih Swasti Saba Wistara dan ini menuju untuk ketiga kalinya. Dari hasil pemaparan dan dokumen yang diberikan memang masih ada yang harus dilengkapi sehingga kami memberikan waktu 2 X 24 jam untuk melengkapi dokumen yang dibutuhkan,” katanya.

Sebelum verifikasi lanjutan secara virtual ini, Pemerintah Kabupaten Gowa telah melewati beberapa tahapan seperti, tahap  pertama verifikasi dari Pemerintah Provinsi Sulsel, tahap kedua verifikasi dokumen dari Pemerintah Pusat dan tahap ketiga (hari ini), verifikasi virtual dari Pemerintah Pusat.

Dalam pemaparan ini Bupati Gowa turut didampingi beberapa SKPD yang ikut terlibat langsung dalam Kabupaten /Kita Sehat Tingkat Nasional 2023 ini.(NH)

Leave comment

Your email address will not be published. Required fields are marked with *.

70 + = 76