Gowa Punya 10 Titik Pamsimas
Peresmian Pamsimas
Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan resmikan Sarana dan Prasarana Air Minum Program Pamsimas III di Kecamatan Biringbulu. -foto/humas-

Biringbulu——- Kabupaten Gowa di tahun anggaran 2017 memiliki 10 (sepuluh) titik proyek Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat (Pamsimas) III. Proyek ini tersebar di 7 (tujuh) kecamatan dataran tinggi yang ada di Kabupaten Gowa.

Salah satu titiknya di Desa Lembangloe Kecamatan Biringbulu diresmikan langsung oleh Bupati Gow, Adnan Purichta IYL, Selasa siang (16/1).

Peresmian ditandai dengan penandatangan prasasti, pengguntingan pita dan membuka kran air, disaksikan Kepala Badan Perencanaan Daerah (Bappeda), Taufiq Mursad, Kepala Dinas Pekerjaan Umum, Mundoap, Camat Biringbulu, Yamin Basri, Para Tripika Kecamatan dan Masyarakat Desa Lembangloe.

Yamin Basri, menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada jajaran Pemerintah dan SKPD terkait atas dipilihnya desa Lembangloe ini dalam program pamsimas.

“Desa Lembangloe ini sering terjadi krisis air minum, masyarakatnya sangat sulit untuk mendapatkan air bersih, jarak yang harus ditempuh cukup jauh, dan itupun hanya satu titik saja, bahkan sering pula terjadi konflik internal guna mendapatkan air bersih ini,” jelasnya.

Sementara Adnan mengatakan, program penyediaan air minum ini merupakan salah satu program Kementrian PU dan Perumahan Rakyat dalam rangka menciptakan masyarakat hidup bersih dan sehat.

“Inilah fungsi dari pemerintahan yang ada dan pemerintah harus menunjukkan arah dimana kita harus tuju secara bersama-sama, sesuai filosofi pemerintahan orang gowa yang berbunyi, “siri’na , tuma’butayya niaki ri pamarentayya, pa’rupanna gauka niaki ri tojaiyya, parentai tawwa ri erokna”, ungkapnya.

Filosofi ini yang harus kita implentasikan bersama-sama dalam kehidupan sehari -hari dilingkungan pemerintahan, karena tidak ada keberhasilan dan prestasi yang bisa di capai tanpa kekompakan kita bersama.

Olehnya itu, lanjut orang nomor satu di gowa ini, “Kehadiran pamsimas yang kita laksanakan di 10 desa ini, kita berharap digunakan seefektif dan efisien mungkin dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari agar kehidupan lingkungan makin baik dan kesehatan kita juga semakin baik,”pintanya.

Untuk program pamsimas di Kabupaten Gowa terdapat 10 titik di 7 Kecamatan, yakni Kecamatan Biringbulu, Kec Bontolempangan, Kec Parigi, Kec Tombolopao, Kec Manuju, Kec Parangloe dan Kec Biringbulu. 8 titik program penyediaan air minum dan sanitasi ini didanai dari APBN dan 2 titik lagi didanai dari APBD Kabupaten Gowa. (Vi)

Leave comment

Your email address will not be published. Required fields are marked with *.

74 − 72 =