Penanaman Pohon di Hari Bhayangkara ke-75, Bupati Gowa: Upaya Jaga Kelestarian Hutan
HUMASGOWA—-Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan ikut melakukan penanaman pohon dalam rangka bakti sosial memperingati Hari Bhayangkara Ke-75 Tahun 2021 di Desa Tonasa, Kecamatan Tombolopao, Jumat (25/6).
Bupati Adnan pun menyambut baik dan mengapresiasi kegiatan yang diprakarsai oleh Polda Sulawesi Selatan ini. Adnan menilai bahwa penanaman pohon menjadi upaya untuk menjaga dan melestarikan hutan.
Sehingga aksi ini sangat berdampak bagi masyarakat Kabupaten Gowa dan sekitarnya terutama dalam ketersediaan air di masa mendatang.
“Tempat penanaman pohon pada hari ini merupakan penyuplai air ke Bili-bili. Sementara air dari Bendungan Bili-bili semuanya untuk kemaslahatan masyarakat. Oleh karena itu jika hutan ini tidak terjaga dengan baik, maka tentu yang merasakan dampaknya adalah masyarakat Gowa dan Makassar,” ujar Adnan.
Namun di luar dari pada itu, menurut Bupati Adnan penanaman pohon ini bukan hanya bagian dari melestarikan hutan, akan tetapi juga bagian dari ibadah. Karena hasil dari penanaman pohon akan dirasakan oleh generasi yang akan datang.
“Apa yang kita tanam hari ini untuk anak cucu kita di masa yang akan datang. Pohon yang kita tanam ini Insya Allah akan menghasilkan air, oksigen yang akan kita hirup untuk anak cucu dan keponakan kita di masa yang akan datang,” jelasnya.
Olehnya itu, Bupati Adnan berharap pohon yang telah ditanam di Hari Bhayangkara ini bisa dijaga dan dipelihara, sehingga bisa tumbuh dengan baik dan manfaatnya bisa dirasakan di masa yang akan datang.
“Mudah-mudahan ini bisa kita jaga dan kami sangat senang kalau misalnya penanam pohon ini lebih sering dilaksanakan di Kabupaten Gowa,” harapnya.
Sementara itu, Kapolda Sulsel, Irjen Pol Merdisyam dalam sambutannya mengatakan bahwa di Hari Bhayangkara Ke-75 ini dilakukan penanaman pohon sebanyak kurang lebih 1.000 pohon dengan berbagai jenis, seperti pohon Ebony, Cemara, Alpukat dan Pete.
Selain itu, Irjen Pol Merdisyam juga menyampaikan bahwa selain sebagai rangkaian Hari Bhayangkara, penanaman pohon ini juga sebagai kontribusi Polri khusus jajaran Polda Sulsel dalam upaya menjaga kelestarian alam. Menurutnya alam ini memiliki kontribusi yang besar bagi kehidupan manusia.
“Pohon memiliki peran yang sangat penting dalam menjaga keseimbangan kehidupan yang berlangsung di bumi ini. Satu pohon bisa menghasilkan 130 kg oksigen dan menyerap karbon dioksida sebanyak 1 ton,” ungkapnya
Tidak hanya itu, Irjen Pol Merdisyam mengatakan kegiatan penanaman pohon ini sebagai upaya antisipasi terjadinya bencana alam seperti banjir dan longsor. Pohon bisa mengatur aliran air dan memproteksi tanah dari ancaman abrasi dan longsor.
“Ketika kita menanam pohon, kita sedang menamakan satu harapan, menanamkan do’a, semuanya untuk kelanjutan dan keberlangsungan hidup generasi yang akan datang,” tandasnya.
Di Hari Bhayangkara Ke-75 ini Kapolda Sulsel bersama Bupati Gowa juga menyerahkan bantuan sosial kepada masyarakat kurang mampu di Halaman Kantor Polsek Tinggimoncong.
Turut hadir dalam penanaman pohon dan bakti sosial ini jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkompinda) Kabupaten Gowa, Penjabat Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Gowa, Kamsina, Ketua TP PKK Kabupaten Gowa, Priska Paramita Adnan dan sejumlah Pimpinan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Lingkup (Pemkab) Gowa. (JN)