FORWAG Gelar Sosialisasi Pemilihan Calon Bupati dan Wakil Bupati Gowa
SUNGGUMINASA—-Forum Wartawan Koordinatoriat Pemkab Gowa (FORWAG) bekerjasama dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Gowa menggelar Sosialisasi Pemilihan Calon Bupati dan Wakil Bupati Gowa Tahun 2015 yang berlangsung di Baruga Karaeng Pattingalloang, Kantor Bupati Gowa, Sabtu (7/11).
Sosialisasi yang diikuti puluhan peserta yang berasal dari jajaran Kepala SMA/SMK se-Kabupaten Gowa dan jajaran Kepala UPTD Dikorda se-Kabupaten Gowa ini dibuka secara resmi oleh Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kabupaten Gowa, H Kamaluddin Serang.
Ketua FORWAG, Saribulan mengatakan, sosialisasi yang mengangkat tema “Peran Aktif Masyarakat Dorong Lahirnya Pemimpin Berkualitas” ini bertujuan agar masyarakat memilik bekal dan pemahaman yang baik dalam pelaksanaan Pemilihan Calon Bupati dan Wakil Bupati Gowa pada 9 Desember mendatang.
Sementara itu, Kepala Bakesbangpol Kab Gowa, H Kamaluddin Serang mengutarakan dengan adanya pelaksanaan sosialisasi pilkada bagi segenap masyarakat di Kabupaten Gowa semoga dapat memberikan pemahaman kesadaran berpolitik bagi masyarakat untuk dapat diaktualisasikan melalui pembahasan secara langsung melibatkan seluruh komponen masyarakat.
“Saya mengajak seluruh komponen masyarakat di Kabupaten Gowa untuk mendukung secara aktif demi kelancaran pelaksanaan pilkada dan suasana di daerah harus tetap kita jaga agar aman , tertib dan kondusif serta partisipasi masyarakat dalam pilkada akan meningkat,” pesan Kamaluddin kepada para peserta sosialisasi.
Sosialisasi yang berlangsung selama sehari dihadiri Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gowa, Zainal Ruma ini juga turut dihadiri pakar politik, Prof Aminuddin Ilmar dan Komisioner KPU Gowa, Arif Budiman yang bertindak sebagai narasumber.(*)