Wabup Buka Workshop Pemantapan Struktur Kurikulum Berdasarkan SKS
Workshop Kurikulum
Wakil Bupati Gowa, H Abd Rauf Malaganni saat menghadiri Workshop Pemantapan Kurikulum Berbasis SKS di Hotel Grand Palace. Makassar. -foto/humas-

MAKASSAR—-Sebanyak 193 orang tenaga pendidik tingkat Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) se-Kabupaten Gowa mengikuti Workshop Pemantapan Struktur Kurikulum Berdasarkan SKS Tahap III Tahun 2017, Sabtu (13/5).

Workshop yang berlangsung di Hotel Grand Palace, Makassar ini dibuka secara resmi oleh Wakil Bupati Gowa, H Abd Rauf Malaganni didampingi Sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Gowa, Andi Budiman Badilla.

Wakil Bupati Gowa mengatakan, pendidikan merupakan sektor yang sangat menentukan kualitas suatu bangsa. “Kegagalan pendidikan berimplikasi terhadap gagalnya suatu bangsa, saat ini dunia pendidikan kita berada dalam situasi kritis, fakta menunjukkan bahwa kualitas pendidikan nasional masih rendah dan jauh ketinggalan dibandingkan dengan negara-negara lain,” ungkap H Abd Rauf.

Melalui workshop ini, Wabup Gowa berharap para peserta memiliki persepsi yang sama terhadap pengembangan Gowa sebagai Kabupaten Pendidikan.

“Dengan persepsi yang sama, maka akan terwujud kesamaan gerak dan langkah dalam bingkai kebersamaan. Kebersamaan tersebut menjadi kunci dari keberhasilan dalam memenuhi seluruh indikator kabupaten pendidikan,’ harap Abd Rauf kepada para kepala sekolah dan guru yang mengikuti workshop.

Workshop yang berlangsung selama empat hari ini juga turut dihadiri Kepala Bidang Pembinaan SMP Dinas Pendidikan Kabupaten Gowa, Johar berserta jajaran Dinas Pendidikan Kabupaten Gowa.(*)

Leave comment

Your email address will not be published. Required fields are marked with *.

+ 13 = 14